Mendapatkan akses rute bus Transjogja maupun informasi wisata kota Yogyakarta seringkali harus dilakukan melalui media konvensional seperti koran maupun leaflet. Namun hal tersebut kini makin bisa dipermudah dengan inovasi yang diciptakan oleh mahasiswa Teknik Informatika UNY dengan karya aplikasi rute Transjogja dan info wisata Yogyakarta melalui telepon genggam (handphone).
Juni Susanto yang merupakan Mahasiswa jurusan Pendidikan Teknik Informatika Fakultas Teknik UNY menciptakan aplikasi sistem yang dikembangkan pada mobile phone. Aplikasi ini bahkan bisa dijalankan atau dapat diakses tanpa tergantung dengan koneksi internet.
Menurutnya, beberapa media yang memberikan informasi tentang rute bus Transjogja dan tempat wisata di Yogyakarta memiliki banyak kekurangan. "Informasi tentang Rute Bus Transjogja yang masih menggunakan media cetak yang kurang fleksibel dan sistem berbasis website yang masih menggantungkan pada koneksi internet yang belum sepenuhnya bisa terjangkau masyarakat," ungkapnya, Sabtu (23/7) di Yogyakarta.
Dipaparkan, fungsi kerja aplikasi yang dibuat tersebut terdiri dari dua menu. Diantaranya informasi tentang rute bus Transjogja yang berfungsi untuk menunjukkan Info Rute, list Trayek bus Transjogja untuk rute 1A, 1B, 2A, 2B, 3A, 3B, 4A dan 4B yang dapat dipilih untuk mengetahui rute yang dilewati. Yakni terdiri dari list tempat atau halte yang dilewati oleh sebuah Trayek Bus yang dipilih oleh user.
Menu yang kedua, lanjutnya, adalah Info wisata yang terdiri dari list jenis wisata yang dapat dipilih sesuai kebutuhan user. Jenis wisata yang ada dalam aplikasi ini adalah Wisata Alam, Wisata Sejarah, Wisata Budaya, Wisata Kuliner dan Wisata Umum. Setelah memilih jenis wisata yang diinginkan kemudian akan ditampilkan list wisata yang ada di kota Yogyakarta sesuai jenis yang dipilih dan juga dilengkapi dengan gambar objek wisata dan keterangan singkat untuk objek yang dipilih.
"Diharapkan aplikasi ini dalam waktu kedepan bisa lebih dikembangkan dan dapat diaplikasikan di setiap telepon genggam untuk memudahkan akses informasi bagi masyarakat," imbuhnya.
Advertisement
- Recent Posts
- Comments
Masih Proses, Mohon Sabar :D
Sponsored By :Blog Davit.
0 komentar