Duh Gagal Tiga Kali, Lelang DAK Kembali Dilaksanakan

Lelang Dana Alokasi Khusus (DAK) untuk pengadaan buku SD dan SMP tiga kali gagal sejak akhir tahun 2010, lalu. Kendati demikian, lelang akan kembali dilakukan.
Ketua Panitia Lelang, Soesetijo mengatakan lelang masih bisa dilakukan meski tahun anggaran berakhir dua bulan lagi. “Akan dilelang ulang. Untuk itu masih menunggu masa banding yang baru akan berakhir awal pekan depan. Jika tidak ada yang banding maka akan dilakukan lelang ulang,” katanya, Rabu (26/10).
Untuk pengadaan buku SMP, dikatakan dia, tidak satu pun rekanan yang mengajukan sanggahan. Sanggahan hanya diajukan oleh rekanan yang tertarik pengadaan buku SD. “Waktu dua bulan masih cukup karena buku adalah barang pabrikan. Beda dengan pengerjaan proyek fisik,” lanjutnya.
Terkait DAK 2011, untuk proyek fisik dikatakan,  sudah tidak cukup waktu untuk dilakukan. Proyek senilai Rp 44 miliar itu akan dilaksanakan tahun depan. Untuk proyek peningkatan mutu bisa dilakukan tahun ini.
Seperti diberitakan, lelang selama ini selalu gagal karena berujung pada tidak adanya rekanan yang menang. Penyebabnya, rekanan tidak mampu memenuhi persyaratan yang ditetapkan yakni tidak terpenuhinya spek buku serta dokumen penawaran yang tidak sesuai. Kegagalan ketiga kali ini membuat bupati menyatakan akan mengevaluasi panitia lelang.
Tags:

About author

Curabitur at est vel odio aliquam fermentum in vel tortor. Aliquam eget laoreet metus. Quisque auctor dolor fermentum nisi imperdiet vel placerat purus convallis.

0 komentar

Leave a Reply