2014, Partai Golkar Targetkan 15 kursi di DPRD Wonogiri

DPD Partai Golkar (PG) Wonogiri mentargetkan perolehan 15 kursi di DPRD setempat pada Pemilu legislatif 2014 mendatang, atau bertambah tiga  kursi dibandingkan perolehan pada 2009 lalu. Terkait itu, PG bertekat mempertahankan loyalitas kadernya agar tidak ada yang membelot ke partai lain.
Hal tersebut diungkapkan Ketua DPD PG Wonogiri, Edi Santoso, kepada wartawan di sela-sela rapat koordinasi dan pengukuhan 25 Pengurus Kecamatan (PK), Pengurus Daerah (PD) Angkatan Muda Partai Golkar (AMPG) dan PD Kesatuan Perempuan Partai Golkar (KPPG) periode 2011-2015, di GOR Giri Mandala, Minggu (29/5/2011).
Acara itu dihadiri 1.000-an kader PG, pengurus DPD PG Wonogiri, pengurus di tingkat provinsi dan pusat. Termasuk Ketua DPP PG, yang juga Wakil Ketua MPR RI, Hajriyanto Thohari.
“Pengukuhan ini sengaja kami adakan bersama karena sesuai aspirasi dari pengurus di kecamatan agar ada kebersamaan dan solidaritas antarpengurus di tingkat kecamatan dan sayap-sayap PG,” kata Edi, dalam acara yang dihadiri Bupati Wonogiri H Danar Rahmanto dan Wakil Bupati Yuli Handoko itu.
Tags:

About author

Curabitur at est vel odio aliquam fermentum in vel tortor. Aliquam eget laoreet metus. Quisque auctor dolor fermentum nisi imperdiet vel placerat purus convallis.

0 komentar

Leave a Reply