Aneh, Pisang Bertandan Lima Ploso Wonogiri

Pohon pisang yang satu ini tergolong aneh. Pasalnya, biasanya pohon pisang berbuah dengan satu tandan. Namun berbeda dengan pohon pisang jenis robana milik Saimin (58), warga Lingkungan Ploso RT 3 RW VII, Kelurahan Kismantoro, Kecamatan Kismantoro. Dari satu pohon, tumbuh lima tandan pisang.
Sekilas jika dilihat dari bentuk fisik pohon yang terletak di pekarangan depan rumah itu pisang tidak begitu sehat. Batang pohon berukuran sedang dengan tinggi pohon sekitar 4 meter. Pemilik mengaku sebelumnya belum pernah ada tanaman pisangnya yang seperti itu. Dari pengamatan, di satu tandan ada sekitar lima sisir pisang. Dengan ukuran di bawah ukuran normal pisang. “Kalau awalnya, hanya ada dua batang yang keluar. Tapi lama-lama di dua batang tadi muncul cabang lagi. Yang satu batang di atas muncul dua tandan, dan yang batang di bawahnya ada tiga tandan,” katanya, Minggu (29/5).
Pemilik mengaku tidak akan menjual pisang ini bila nanti matang. Dia juga mengaku tidak ada firasat apapun terkait pohon pisang miliknya itu. Rencananya, dia akan menanam bibit pisang di tempat lain dengan harapan juga akan sama seperti induknya.
Tags:

About author

Curabitur at est vel odio aliquam fermentum in vel tortor. Aliquam eget laoreet metus. Quisque auctor dolor fermentum nisi imperdiet vel placerat purus convallis.

0 komentar

Leave a Reply