Libur panjang selama akhir pekan dilanjut Hari Raya Waisak, Selasa (17/5/2011) membuat salah satu tempat wisata di Wonogiri yakni Objek Wisata Sendang Asri Waduk Gajah Mungkur (WGM) dipadati pengunjung.
Pantauan Espos di WGM, Selasa, ribuan pengunjung berwisata di objek wisata tersebut. Para pengunjung itu menikmati berbagai atraksi yang ada seperti berkeliling naik perahu motor atau jetski, naik kereta kelinci, melihat-lihat kebun binatang, atau sekadar duduk-duduk menikmati pemandangan.
“Dari pantauan kami lonjakan jumlah pengunjung terjadi mulai Sabtu (14/5/2011), tapi saya belum menghitung jumlah pastinya. Dalam sehari mungkin ada 1.000-an orang. Bahkan Senin (16/5/2011) yang bukan hari libur juga ramai,” ungkap Kepala Unit Pelaksana Teknis Daerah (UPTD) Objek Wisata Sendang Asri WGM, Agus Tri Harimulyanto, kepada wartawan
Libur panjang, Waduk Gajah Mungkur dipadati pengunjung
1 komentar
Leave a Reply
18 Mei 2011 pukul 03.21
MANTAP: GAN