Pelaksanaan Kongres Luar Biasa (KLB) PSSI di The Sunan Hotel Solo, Sabtu (9/7/2011) pagi ini dipastikan akan memiliki nuansa berbeda. Bakal ada sisipan nuansa budaya unik yang disajikan Pemerintah Kota (Pemkot) Solo selaku panitia pelaksana (Panpel) lokal.
Wakil Walikota Solo, FX Hadi “Rudy” Rudyatmo mengatakan dalam kongres ini, seluruh ikon budaya Solo akan ditampilkan. Hal ini agar lebih memberi warna pelaksanaan kongres supaya berlangsung lebih cair dan bersahabat. “Dengan suasana yang berbeda, diharapkan kongres nanti juga akan menghasilkan sesuatu yang berbeda,” ujar Rudy dalam acara Welcome Dinner di Rumah Dinas Walikota Solo, Loji Gandrung, Jumat (8/7/2011) malam. Terpisah, Walikota Solo, Joko “Jokowi” Widodo menyebutkan setidaknya ada beberapa rangkaian acara budaya yang akan disajikan dalam KLB ini. acara tersebut, yakni kirab, Solo Batik Carnival (SBC), putra dan putri Solo, ketoprak humor dan beberapa tarian tradisional adat Jawa. Kirab bakal digelar mulai dari pertigaan Kerten ke utara menuju lokasi kongres yang berjarak sekitar 300 m.
Meski demikian, kata Jokowi, kirab ini tidak akan diikuti oleh peserta kongres. Kirab hanya diikuti oleh tamu undangan VIP antara lain Menteri Pemuda dan Olahraga, Andi Mallarangeng; Ketua KONI, Rita Subowo dan para delegasi AFC, AFF dan FIFA.
Para tamu undangan ini akan dijemput dar Hotel Kusuma Sahid Prince (KSPH) menuju Loji Gandrung. Kemudian dari Loji Gandrung, para tamu undangan ini akan diangkut dengan bus Werkudoro hingga Pertigaan Kerten, Jalan Slamet Riyadi.
“Ada sembilan kereta kencana dan 170 orang termasuk pasukan Keraton Surakarta dan penari dari Solo Batik Carnival yang akan kami terjunkan dalam kirab nanti. Sembilan kereta kencana akan digunakan untuk mengangkut para tamu undangan dari Kementerian, KONI, AFC dan FIFA sebelum pelaksanaan kongres,” ujar Jokowi.
Dia menambahkan kapan kirab budaya akan dimulai belum dipastikan. Meski demikian seluruh peserta kirab budaya diminta sudah mempersiapkan diri di lokasi sejak pukul 08.30 WIB.
Selepas itu, pelaksanaan kongres bakal dimulai pukul 10.00 WIB dan dibuka oleh Ketua Komite Normalisasi (KN), Agum Gumelar selaku ketua sidang.
Selain Kirab, dalam kongres nanti juga akan diwarnai aksi para putra putri Solo, gelaran SBC dan ketoprak humor. Untuk putra putri Solo bertugas mendampingi para peserta kongres. Ada sebanyak 20 putri Solo dan empat putra Solo yang akan mendapat kesempatan turut terlibat dalam kongres yang mengagendakan pemilihan ketua umum, wakil ketua umum dan anggota Exco PSSI ini.
“Sementara untuk ketoprak dan SBC akan kami tampilkan di sela-sela konges. Untuk ketoprak bisa menjadi guyonan saat suasana mulai memanas,” imbuh pria nomor satu di jajaran Pemkot Solo ini.
Terpisah, nuansa berbeda yang diusung Pemkot Solo ini cukup menarik perhatian bagi para peserta. Hanya saja mereka mengritisi tingkat pengamanan yang terlalu berlebihan.
“Ini kan hanya kongres. Yang datang juga merupakan pejabat, pengusaha dan dari berbagai kalangan atas. Kenapa pengamanannya kayak teroris, kami ke sini kan enggak mau berantem. Malu sama masyarakat kalau sampai adu jotos di kongres. Kami juga ingin agar kongres kali ini bisa lancar,” terang salah satu delegasi pemilik suara dari Persisam Putra Samarinda, Yunus Nusi.
Advertisement
- Recent Posts
- Comments
Masih Proses, Mohon Sabar :D
Sponsored By :Blog Davit.
0 komentar