Polres Rembang Awasi 'Bajing Loncat'

Kapolres Rembang AKBP Adhy Fandi Riyanto menyiapkan lima Pos Pengamanan (Pospam) untuk mengantisipasi aksi kejahatan seperti 'bajing loncat' dan meminta pemudik untuk selalu waspada terhadap hal ini. Selain itu, mengerahkan 400 personel gabungan (Kodim dn Linmas) ditambah unsur medis.

Menurut Kapolres para penjahat menggunakan modus berbeda bertujuan menarik perhatian pengendara dan turun. Modusnya berupa menebar paku di jalan hingga melempor telur busuk ke kaca mobil.

"Sasarannya agar pengemudi turun dan kawanan penjahat bisa beraksi sehingga para pengguna jalan di Pantura untuk tetap waspada. Pengendara tidak terpancing dengan ulah penjahat semacam ini," tegasnya, Senin (23/8).

Secara terpisah, Kepala Dinas Perhubungan dan Informatika Kabupaten Rembang, Suyono telah menyiapkan sejumlah rambu khusus seagai jalur alternatif Rembang - Blora demi kelancaran pemudik yang melewati jalur lintas tengah Jakarta - Surabaya atau Semarang - Surabaya.(Agskrjogja)
Tags:

About author

Curabitur at est vel odio aliquam fermentum in vel tortor. Aliquam eget laoreet metus. Quisque auctor dolor fermentum nisi imperdiet vel placerat purus convallis.

0 komentar

Leave a Reply