Kemkominfo Akan Razia Warnet Terkait Kampanye Internet Sehat

Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) Tiffatul Sembiring memastikan dalam waktu dekat akan menggelar razia terhadap warnet-warnet lokal. Hal ini terkait kampanye internet sehat yang dijalankan oleh Kemkominfo."Dalam waktu 1-2 bulan lagi, kami akan melakukan razia terhadap warnet-warnet lokal. Yang kami sortir adalah warnet yang menayangkan konten pornografi," ujar Tiffatul Sembiring di sela-sela acara peluncuran roadshow internet sekolah sehat di SDN Menteng 03 Pagi, Jakarta, Kamis, (14/7/2011).
Tiff menegaskan bahwa warnet yang ketahuan menayangkan serta menyimpan konten pornografi akan dicabut ijinnya. "Namun bukan kami yang melakukan razia tersebut, melainkan pihak Kepolisian," ungkapnya.
Menkominfo mengatakan hal ini dilakukan dalam rangka edukasi internet sehat yang gencar dilakukan oleh Depkominfo. "Untuk mencegah konten pornografi tersebut, warnet-warnet tersebut bisa memakai software resmi yang dikeluarkan oleh Depkominfo," katanya.
Ditekankan pula oleh Menteri yang sering berpantun ini bahwa razia warnet ini dilakukan atas kerjasama Kemkominfo dengan pihak Kepolisian.
Dalam rangka kampanye internet sehat, hari ini Depkominfo juga meresmikan roadshow internet sekolah sehat untuk 10 sekolah wilayah Jabodetabek, yang dimulai di SDN Menteng 03 Pagi.
Tags:

About author

Curabitur at est vel odio aliquam fermentum in vel tortor. Aliquam eget laoreet metus. Quisque auctor dolor fermentum nisi imperdiet vel placerat purus convallis.

0 komentar

Leave a Reply