Sebanyak 350 anggota gabungan dari Polres di Karesidenan Surakarta menggelar latihan penanggulangan bencana alam di kompleks Waduk Mulur Bendosari Sukoharjo, Rabu (26/10). Latihan bersama dari Polres Sukoharjo, Wonogiri, Boyolali, Klaten, Wonogiri, Karanganyar dan Solo di gelar bersama atas perintah Polda Jawa Tengah.
Kabag Ops Polresta Solo Kompol Giyono mengatakan, pelatihan penanggulangan bencana alam di gelar selama dua hari penyelenggaraan. Hari pertama sudah terlaksana di Polresta Solo, Selasa (25/10), sedangkan hari kedua baru digelar Rabu (26/10) di komplek Waduk Mulur Bendosari Sukoharjo.
Untuk penyelenggaraan pertama di isi dengan materi berupa teori yang diberikan oleh seluruh Kabag Ops Polres di wilayah Karesidenan Surakarta. Tempat penyelenggaraan dilakukan di Mapolresta Solo. Materi selama pelatihan pada hari pertama juga diberikan oleh tim kesehatan dari Polres serta tim dari Brimob.
Sedangkan pelatihan pada hari kedua di isi dengan kegiatan praktek lapangan. Tempat yang dipilih dilaksanakan di Waduk Mulur Bendosari Sukoharjo. Dalam latihan praktek tersebut, seluruh peserta diberi pelatihan berupa materi pendirian tenda, pertolongan pertama gawat darurat dan pertolongan di air.
“Dengan pelatihan ini diharapkan seluruh anggota Polres di wilayah Karesidenan Surakarta mampu terampil dalam penanganan bencana alam,” ujar koordinator pelaksana kegiatan Kabag Ops Polresta Solo Kompol Giyono, Rabu (26/10).
Dalam kegiatan pelatihan bersama penanggulangan bencana alam tersebut dikatakan Kompol Giyono bahwa seluruh Polres di Sukoharjo, Wonogiri, Boyolali, Klaten dan Karanganyar mengirimkan 42 anggota. Sedangkan Polresta Solo mengirimkan jumlah anggota terbanyak 90 petugas.
Sementara itu selama pelatihan penanggulangan bencana alam di kompleks Waduk Mulur Bendosari Sukoharjo, seluruh anggota yang terlibat melakukan praktek mendirikan tenda di tengah lapangan. Tenda tersebut dibuat sebagai tempat untuk penanganan korban bencana alam.
Pelatihan berupa praktek lapangan juga diperlihatkan seluruh anggota dengan berlatih di air. Pelatihan tersebut dilakukan dengan tujuan melatih ketrampilan dalam pertolongan korban bencana alam di air.
Advertisement
- Recent Posts
- Comments
Masih Proses, Mohon Sabar :D
Sponsored By :Blog Davit.
0 komentar